Selasa, 28 Desember 2010

Base Camp With Nature 31 Des 2010 ..

Base Camp With Natur
 31 Desember 2010 s/d 1 Januari 2011 

Desa Trusmi Wetan & Kalitengah, Kec.Plered




A.   Rundown Acara/ Susunan Acara


No.
Waktu
Nama Kagiatan
Penanggung Jawab
1.
16.00-17.00
Persiapan Bikin Tenda
Suharjo
2.
17.00-18.00
Pancarian Kayu Bakar
Aris Cepot
3.
18.00-19.00
ISOMA
-
4.
19.00-21.00
Rahasia Bulan
Adun
5.
21.00-23.00
Gulai Daging Kering
Deris
6.
23.00-01.00
Membakar Bulan Separuh
Suharjo
7.
01.00-02.00
Mimpi & realita
Agus
8.
02.00-06.00
Tidur
-
9.
06.00-08.00
Solat, OR, Mandi & Makan
-
10.
08.00-10.00
Bermain Bersama Alam
Adun
11.
10.00-12.00
ISOMA
-
12.
12.00-13.00
Operasi Semut Hitam
Ferdi
13.
13.00-14.00
Back to Home
Adun


B.   Penjabaran Susunan Acara


1.     Persiapan Bikin Tenda



·       Mencari dan menentukan tempat buat mendirikan tenda.


·       Memepersiapkan peralatan dan barang2 yang dibutuhkan dalam membuat sebuat tenda, yang sebelumnya sudah dipersiapkan dari rumah.


·       Merancang dan membangun struktur tenda

·       Menentukan batas aman tenda dan area aman berkemah (human safety).


2.     Pencarian Kayu Bakar


·       Mencari dan mempersiapkan kayu bakar yang ada disekitar tenda, tanpa merusak habitat yang ada disekitarnya.


·       Masing2 peserta mencari dan mengumpulkan kayu kering sebanyak, cewe (1-2kg/ 20-30 batang kayu) dan cowo (2-3kg/ 30-50 batang kayu)


·       Mengumpulkan dalam satu tempat dan membuat satu tumpukan besar yang memuat kayu2 kering yang terhindar dari guyuran hujan (apabila cuaca mendung & turun hujan).



3.     Istirahat, Solat & Makan (ISOMA)


·       Waktu yang dapat dimanfaatkan untuk solat, makan dan istirahat.



4.     Rahasia Bulan


·       Mengungkapkan kisah unik, pengalaman pribadi dan hal menarik lainya, yang sekiranya dapat memberikan informasi dan bermanfaat buat peserta yang lain.


5.     Gulai Daging Kering


·       Mempersiapkan bahan dan daging olahan yang sebelumnya sudah dipersiapkan dari rumah.

·       Mempersiapkan bumbu racikan, tempat makan dan alas untuk makan bersama yang sebelumnya sudah dipersiapkan.


·       Membuat bara (arang) untuk membuat sate bakar.


6.     Membakar Bulan Separuh


·       Mempersiapkan kayu bakar yang sebelumnya sudah dipersiapkan dan dikumpulkan.

·       Membuat zona aman dari percikan api.


·       Bernyanyi bersama, sembari menunggu waktu pergantian tahun 2010-2011.


7.     Mimpi dan Realita


·       Semua peserta dapat beristirahat, setelah seharian menjalani aktivitas berkemah.


8.     Solat, OR, Mandi dan Makan

·       Mempersiapkan keperluan solat dan mandi.

·       Berolah raga santai.

·       Mencari tempat makanan disekitar area tenda, tanpa merusak habitat alam disekitarnya.


9.     Bermain Bersama Alam


·       Mempersiapkan alat2 untuk bermain games, yang seru dan menghibur.

·       Game terdiri dari 3 sesi, Game Otak, Game Fisik dan Game Kerja Sama.

·       Semua peserta ikut serta dalam permainan pada tiap games.


10.                         ISOMA

·       Waktu yang dapat dimanfaatkan untuk solat, makan dan istirahat.

11.                         Operasi Semut Hitam


·       Mempersiapkan dan mebereskan barang peserta yang dibawa selama berkemah.

·       Semua peserta ikut serta dalam membersihkan sampah, kotoran dan segala sesuatu yang dapat mencemari lingkungan yang ada diarea sekitar tenda.
·       Memastikan barang, peralatan dan semua yang ada disekitar tempat berkemah bersih dari kotoran dan sampah.


12.                         Back to Home


·       Berdoa bersama.

·       Balik ke rumah deh !



Perlengkapan Pribadi dan Kelompok 

A.   Perlengkapan Kelompok

·       Tongkat, Patok dan Tenda (disesuaikan banyaknya peserta)
·       Daging Olahan (2-3kg, disesuaikan banyaknya peserta)
·       Tali Rafia (10 gulungan kecil)
·       Trenel, Cerek atau lilin
·       Minyak tanah min.1 liter dan korek
·       Snack kiloan (1kg)
·       Piring 4 buah (buat sate)
·       Kecap, sambel dan bumbu2 sate
·       Aqua gelas 2 dus (disesuaikan banyaknya peserta)
·       Tikar 2-3 buah (disesuaikan banyaknya peserta)
·       Obat2an
·       Kembang api/petasan (disesuaikan banyaknya peserta)
·       Sari pohaci,bedak atu tepung (disesuaikan banyaknya peserta)
·       Koran bekas

·       Barang2 kelompok dicari, dikumpulkan dan menajdi tanggung jawab semua peserta

B.   Perlengkapan Pribadi

·       Baju dan celana selama berkemah
·       Makanan secukupnya
·       Jaket, Selimut atau Baju hangat
·       Senter
·       Perlengkapan mandi dan solat
·       Uang secukupnya, termasuk admin Rp.50.000,-

C.   Perlengkapan Tambahan

·       Surat Izin Orang tua, RT, RW atau satpam
 
 Peralatan dan Panduan Games



Dalam rangka menjalin kekerabatan yang semakin erat, kita buat permainan (game) yang memiliki makna dan bermanfaat buat peserta kemah. Game yang akan diadakan saat berkemah adalah sebagai berikut :



                                                     


Panduan Permainanya antara lain :
       I.            Game Otak

1)    Peserta dibuat berkelompok, max.3 orang
2)    Semua peserta harus menebak hasil perhitungan matematika, nama ibu kota atau menebak kata/benda (dengan cara membisu)
3)    Setiap peserta yang menang berhak mencorat/coret wajah temanya yang salah/ dan yang tidak menjawab pertanyaan.
4)    Juri berhak mengganti soal apabila terjadi kesalahan (human error) dan keputusan juri bersifat mutlak

    II.            Game Fisik

1)    Peserta dibuat berkelompok, 2 orang.
2)    Salah satu peserta akan ditutup matanya (dengan kain), mencari peserta lain dan harus menyentuhnya dibantu oleh intruksi teman satu kelompok, peserta yang tersentuh (kalah = tikus) akan menggantikan posisi peserta sebelumnya.
3)    Peserta yang lainya (selain peserta yang kalah = tikus), masuk kedalam zona aman (kita sebut zona rumah)
4)    Intrukstor peserta yang kalah dilarang memasuki zona rumah, biarkan tikus mencari mangsa didalam rumah sendirian dan hanya boleh dibantu oleh intrukstor.

 III.            Game Kerja Sama

1)    Buat kelompok max.4 orang
2)    Disediakan 10 bungkus aqua gelas yang berisi air, batas awal dan akhir permainan yang berjarak max.3 meter
3)    Setiap peserta harus mengangkut 10 bungkus aqua gelas yang berisi air dari tempat awal permainan ke tempat akhir permainan yang berjarak max.3 meter dengan menggunakan tali rafia (4 meter)
4)    Peserta yang kalah akan didenda dengan menggendong lawanya
 
Contoh surat izin . .



No.             : 01/Proker/Karang Taruna/2010
Lampiran    :   -
Perihal        : Permohonan Izin

                                                                               Kepada Yth.
                                                                               .................................
                                                                               Di Tempat
                  
Assalamualaikum, wr. wb.
         Salam Pemuda,
        Salam sejahtera kami sampaikan kepada bapak/ibu sekeluarga yang senantiasa dalam lindungan Allah swt.
        Kami selaku panitia Berkemah Karang Taruna Desa Trusmi Wetan – Kalitengah ingin mengadakan perkemahan. Oleh sebab itu, maka kami selaku panitia meminta izin untuk mengadakan perkemahan ditempat ini, yang insya Allah akan diadakan pada  :
Hari, tanggal              :  Jumat, 31 Desember 2010 – 1 Januari 2011
Waktu                       : 16.00 s/d selesai
Tempat                      : Cibunar, Kuningan
Kegiatan                    : Berkemah

        Ketua Panitia,                                                 Ketua Karang Taruna,

             Abdun                                                                   Suhada
                                            
                                              Mengetahui,

                                     Pihak Yang Berwenang